ICT atau Information and Communication Technology, kini bukanlah barang asing lagi di Indonesia. Sebagai guru, kita juga wajib tahu dan bisa memanfaatkan teknologi ini untuk membantu proses belajar mengajar di dalam kelas. Salah satu contoh pemanfaatan ICT dalam belajar mengajar adalah dengan menggunakan materi-materi ajar berbentuk digital Tapi, bukan berarti sebagai guru, kita hanya memindahkan apa yag tertulis di buku ke dalam bentuk digital, misalnya dalam bentuk slide show power point, atau file-file berformat pdf yang didistribusikan ke siswa.
Rekan-rekan pasti pernah mendengar tentang e-learning. Apakah e-learning itu? Banyak yang beranggapan, e-learning adalah belajar melalui internet. Karena huruf E ddi depan setiap kata selalu diasosiasikan dengan internet. E-learning sebenarnya lebih luas pengertiannya.
Belajar mengajar menggunakan media elektronik, seperti radio, televisi, komputer, adalah contoh-contoh media yang digunakan untuk implementasi e-learning. Nah, seiring dengan perkembangan jaman dan teknologi, media ini semakin berkembang melalui internet, d mana pola belajar-mengajar tidak hanya terbatas di dalam kelas saja. Metode belajar-mengajar konvensional, pelan-pelan disisipi oleh metode belajar jarak jauh. Kalau dulu sistem belajar-mengajar di SMP, SMA, atau Universitas Terbuka (UT) menggunakan sistem belajar melalui modul-modul berupa materi cetak yang dibagi-bagikan, sekarang, distribusi materi ajar bisa melalui internet. Untuk tatap muka atau komunikasi secara langsung mulai diganti dengan chatting, atau berbagi aplikasi. Instilah komputernya: interaksi sinkronus. Sedangkan komunikasi yang tidak memerlukan interaksi langsung secara bersamaan, disebut interaksi asinkronus. Biasanya, dilakukan menggunakan email atau melalui web forum.
Nah, sebagai guru, manfaatkan semua teknologi ICT ini, untuk mempermudah sistem belajar-mengajar Anda. jadi, mengajar tidak lagi harus dilakukan di dalam kelas semata. Manfaatkan internet, ajak siswa Anda mulai mengumpulkan bahan-bahan pelajarannya di Internet, dan manfaatkan blog untuk menciptakan komunikasi antara Anda dan siswa Anda.
Asal tahu saja, dengan sistem belajar di luar kelas, siswa akan lebih inovatif dan lebih merasa nyaman dengan Anda. Silakan mencoba.